Sunday, March 05, 2017

Dia

Bagaimana jika ini bukan tentang apa tapi tentang rasa? Tentang bagaimana hal-hal kecil yang tidak pernah kau pikirkan sebelumnya menjadi satu-satunya kepastian dalam hidupmu. Tentang senyumnya yang membuatmu merasa semua baik-baik saja, tatapan mata yang membuatmu merasa aman dan hanya dengan melihat wajahnya, kau tahu kau berada di tempat yang tepat. Ketika kau menemukannya, kau akan tahu. Tanpa penjelasan, tanpa kata-kata. Sebuah pemahaman yang dikirimkan semesta untukmu begitu saja.

No comments:

Untuk Papa

Papa …  Kini senyum itu tak bisa lagi kulihat  Kebaikan itu tak bisa lagi kudapat  Tapi jasa papa tetap melekat  Hangat itu tetap mendekap  ...